Asabri | Kamis, 27 Oktober 2016
Asabri | Kamis, 27 Oktober 2016
Kunjungan Kepala Kantor Cabang Pembantu PT ASABRI (Persero) Banjarmasin ke Komandan Satuan wilayah TNI, Polri dan Pimpinan regional mitra bayar menjadi prioritas utama dalam melaksanakan progam kerjanya, sebagai Pejabat baru dilingkungan KCP PT ASABRI (Persero) Banjarmasin, Membangunkoordinasi serta mengali informasi dari seluruh stake holders Asabri akan lebih memudahkan memecahkan berbagai kendala yang kemungkinanakan muncul dan berdampak dengan pelaksanaan tugas keseharian ,khususnya dalam penyelenggaraan Pelayanan Pembayaran Manfaat Asuransi dan Pensiun Asabri bagi Peserta di wilayah kerja KCP.Banjarmasin. demikian diutarakan Simon.P.Semedi disetiap kunjungannya ke Komandan Satuan maupun Pimpinan mitra bayar.
Agenda yang telah diprogramkan tidak serta merta dapat terlaksana dengan mudah, menginggat kepadatan waktu/kesibukan Komandan dan Pimpinan mitra bayar yang mengakibatkan Program yang sudah terjadwalkan satu bulan sejak kepimpinannya baru selesai terlaksana dibulan Oktober 2016. Kunjungan mulaidari Palaksa Lanal Banjarmasin Letkol laut R. Pandrio Trio Wiguno , Plh.Karo SDM Pers Polda Kalsel AKBP Pol Toetoes.SW, DanLanudSyamsudin Noor Letkol Pnb.Bambang Sudewo, KasRem 101/Antasari Letkol inf.Priyanto serta Area Sales Lead BTPN Supriyatna dan Wapinwil BRI Nunung Murdiyanto sebagaimitrakerja PT ASABRI (Persero) di Banjarmasin yang telah dapat terlaksana.
Perubahan PP 102 tahun 2015 pengganti PP 67 tahun 1991 tentangasabri, menjadi topik dan harapan yang sangat disambut baik oleh Komandan, untuk produk manfaat Asabri yang baru ini agar dapatnya bisa segera disosialisasi keanggotanya secara berkesinambungan dijajarannya, menggingat hal ini banyak menyangkut kesejahteraan anggota dan keluarganya.demikian pesan dari para komandan. Berbeda dengan Komandan Satuan , Pimpinan mitra bayar banyak menyoroti tentang potensi bisnis terhadap produk manfaat asuransi Asabri yang baru, baik pemahaman serta implementasi pelaksanaan pembayaran di seluruh unit-unit kerjanya, sehingga secara langsung perlu juga pemahaman standarisasi dan ketentuan mekanisme asabri agar nantinya tidakterjadi kesalahan bayar yang dilakukan oleh pegawainya, untuk itu kegiatansharing session/ sosialisasi dan rekonisiliasi antara Asabri dengan mitra kerja perlu juga diprogramkan bersama secara berkelanjutan.